Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Motor Baru 2024

Motor Listrik Polytron Fox S Meluncur, Harga Dibawah Rp 10 Juta Dengan Syarat Ini

Muhammad Rizqi Pradana - Senin, 8 Januari 2024 | 15:00 WIB
Polytron membuka 2024 dengan meluncurkan motor listrik baru mereka yaitu Polytron Fox S dengan harga Rp 9 juta, tapi...
Pradana
Polytron membuka 2024 dengan meluncurkan motor listrik baru mereka yaitu Polytron Fox S dengan harga Rp 9 juta, tapi...

Secara tampilan, motor listrik Polytron Fox S hadir dengan desain yang kurang lebih sama dengan sang kakak.

Yang membedakan Fox S dan Fox R dari segi eksterior hanyalah windshield yang lebih kecil, serta pelek yang kini sepenuhnya dilabur warna hitam.

Sehingga perbedaan terbesar antara kedua motor listrik tersebut adalah dari segi tenaga dan baterai yang digunakan.

Polytron Fox S dibekali motor listrik dengan tenaga maksimal 3.000 watt yang disandingkan dengan baterai berkapasitas 1.94 kWh.

Tampak samping motor listrik Polytron Fox S, beda tipis dengan sang kakak yaitu Fox R.
Pradana
Tampak samping motor listrik Polytron Fox S, beda tipis dengan sang kakak yaitu Fox R.

Kombinasi tersebut membuat Polytron Fox S punya klaim jarak tempuh 70 km untuk satu kali pengecasan, dan kecepatan maksimal 80 km/jam.

Oh iya, harga di atas merupakan banderol untuk Polytron Fox S dengan sistem sewa baterai.

Dalam sistem tersebut, konsumen akan menyewa baterai dari pihak Polytron dengan biaya berlangganan Rp 125 ribu per bulannya di luar biaya charging sehari-hari.

Sebagai gantinya, Polytron akan memastikan kondisi baterai konsumen tetap prima dan mengganti baterai yang kapasitas maksimalnya sudah turun menjadi 85 persen dari spesifikasi awal.

Tekno Wibowo, Commercial Director Polytron (tengah) bersama  Edward Kilian Suwignyo selaku Chief Marketing Officer Blibli selalu sole partner pre-booking Polytron Fox S.
Pradana
Tekno Wibowo, Commercial Director Polytron (tengah) bersama Edward Kilian Suwignyo selaku Chief Marketing Officer Blibli selalu sole partner pre-booking Polytron Fox S.

"Tapi kalau konsumen mau memiliki baterainya sendiri juga tetap bisa, harga baterai untuk Polytron Fox S itu sekitar Rp 9 juta," tambahnya.

Kalau sobat tertarik, motor listrik terbaru dari Polytron ini sudah bisa dipesan dengan sistem pre-booking melalui e-commerce yang identik dengan warna biru.

Sementara pengiriman Polytron Fox S sendiri baru dilakukan di awal Februari 2024 nanti.

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



REKOMENDASI HARI INI

Cocok Untuk Liburan Tahun Baru, Harga Mobil Bekas Daihatsu Sigra Cuma Segini

KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa