Setelah KYT, ada Scorpion Helmets yang helmnya yaitu Scorpion Exo-R1 Evo Air dipakai oleh Alex Rins.
Scorpion Exo-R1 Evo Air sendiri punya banderol resmi termurah 399,95 Euro di Eropa, atau senilai Rp 6,8 juta.
Shark menjadi merek helm selanjutnya yang ikut turun di MotoGP lewat tiga pembalap yaitu Johann Zarco, Raul Fernandez, dan Miguel Oliveira.
Tahun ini, produsen helm asal Prancis tersebut menurunkan helm baru yaitu Shark Aeron GP yang dilengkapi oleh Active Aero.
Seperti Alpinestars Supertech R10 dan KYT KX-1 Racing sebelumnya, Shark Aeron GP juga belum diluncurkan secara resmi.
Namun, beberapa marketplace di Eropa telah membuka pre-order untuk Shark Aeron GP varian full carbon dengan banderol 1.079 Euro atau senilai Rp 18,4 juta.
Terakhir, ada produsen helm asal Jepang lagi yaitu Shoei yang punya helm Shoei X-SPR Pro atau dikenal juga dengan nama X-Fifteen.
Helm andalan Marc Marquez, Alex Marquez, dan Fabio Di Giannantonio itu punya harga mulai 799 Euro atau Rp 13,6 Juta.
Di Indonesia sendiri, Shoei X-Fifteen tanpa homologasi FIM dijual secara resmi dengan harga mulai Rp 11,4 juta.
Sementara Shoei X-SPR Pro yang punya homologasi FIM terlihat dijual mulai angka Rp 14,5 juta di marketplace.
Itu dia daftar harga helm-helm yang dipakai di ajang MotoGP mulai dari AGV Pista GP RR hingga Shoei X-SPR Pro.
Kalau dilihat sekilas, Kabuto F17 menjadi helm MotoGP dengan banderol paling terjangkau di pasar global maupun pasar Indonesia saat ini.
Tapi kalau kita bicara soal helm yang dijual secara resmi, takhta tersebut jatuh kepada HJC RPHA 1N.
Editor | : | Hendra |
KOMENTAR