Keunikan pertama terdapat di fender kiri kanan Binguo EV yang sama-sama memiliki pintu port pengecasan aktif.
Baca Juga: Wuling Binguo EV Ludes 2.000 Unit Padahal Belum Launching, Promo Ditambah Lagi!
Di balik pintu port tersebut, Binguo EV 'menyembunyikan' port standar pengecasan GB/T untuk AC dan DC.
Tentu penggunaan GB/T ini berbeda dari Neta V dan Citroen e-C3 yang sama-sama mendapatkan port kombinasi CCS2.
Oh iya, Binguo EV diklaim bisa dicas cepat 30-80% dalam waktu 35 menit saja berkat kapasitas pengisian daya sampai 38 kW.
Keunikan kedua terdapat pada warna interior yang lebih berwarna dari Neta V dan Citroen e-C3.
Baca Juga: Begini Cara Maksimalkan Bagasi Wuling Binguo EV Hingga 790 Liter
Binguo EV warna Mousse Green dan Milk Tea mendapatkan kabin berwarna cokelat dan putih.
Sementara untuk warna Galaxy Blue, Wuling memberikan Binguo EV sentuhan hitam-putih yang elegan.
Masih terkait interior, bagasi Binguo EV memiliki dua rak penyimpanan yang tersembunyi.
Rak ini cukup dalam untuk pemilik menyembunyikan banyak barang atau memakainya seperti keranjang belanja.
Editor | : | Trybowo Laksono |
KOMENTAR