"Tapi dia masih enggak buka kaca dan video yang beredar di media sosial adalah rekaman kedua yang sudah dicut, sampai akhirnya saya minta buka kaca lagi untuk menyelesaikan secara baik-baik, tapi dia (sopir Blue Bird) masih tidak mau," bebernya.
Arman mengaku kalau dirinya tidak tahu bahwa sopir Blue Bird sedang mengantarkan penumpang yang mau ke rumah sakit, karena itu ia menyesalkankannya karena tidak ada komunikasi sama sekali dari pihak yang menyerempet mobilnya.
"Karena masih tidak mau turun dan seakan tidak salah, akhirnya saya emosi sampai merusak spion dan wiper, karena masih tidak direspon akhirnya saya menuju ke kantor Blue Bird, namun masalah ini masih belum terselesaikan," ujarnya.
Meski begitu, ia menyesali tindakannya yang melakukan pengrusakan spion dan wiper karena meresahkan serta dianggap arogan oleh masyarakat.
"Saya minta maaf atas pengrusakan yang saya lakukan, saya harap bisa bertemu langsung dengan sopir Blue Bird untuk membicarakan masalah ini secara kekeluargaan," tutupnya.
Editor | : | Hendra |
Sumber | : | YouTube Boedysv77 |
KOMENTAR