Kecuali dengan alat thickness gauge yang bisa mengukur ketebalan lapisan cat mobil.
"Bagian yang didempul ukuran ketebalan catnya pasti tebal bisa mencapai 3.000 mikron, standarnya 120 mikron," papar Hersunoto.
Menurut Arief Pangestu, pemilik workshop detailing MODIU Auto Detailing, Tegalrejo, Yogyakarta, secara kasat mata bodi mobil bekas dempul bisa terlihat jelas dari refleksi cahaya.
Baca Juga: Kepincut Mobil Bekas BMW E46 318i 2002, Mesinnya Suka Begini Ternyata
"Bodi dan cat asli yang mulus permukaannya seperti kulit jeruk," tunjuk Arief.
"Jika bekas dempul permukaan cat lebih rata dan mulus," terusnya.
Dalam jangka panjang Arief juga menyebutkan jika warna cat mobil pada bagian yang dempul dan bukan samar-samar akan terlihat berbeda.
"Daya ikat lapisan cat ke plat logam dan dempul berbeda sehingga samar-samar di bagian dempul akan terlihat lebih bercorak," terang Arief.
Editor | : | Dwi Wahyu R. |
KOMENTAR