Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Cegah Mesin Overheat Pas Cuaca Panas, Perhatikan 3 Hal Berikut Ini

Angga Raditya - Jumat, 20 Oktober 2023 | 11:00 WIB
Mobil overheat menjadi salah satu momok menakutkan bagi pemilik kendaraan.
Dok Freepik
Mobil overheat menjadi salah satu momok menakutkan bagi pemilik kendaraan.

Jika putaran sudah longgar, menandakan visco fan sudah mulai melemah.

Sedangkan buat yang menggunakan extra fan, "Periksa kabel dan putaran kipas, apakah masih kencang atau tidak," timpal Willy dari bengkel mesin One Second Faster, Kebon Jeruk, Jakarta Barat.

2. Cek Radiator

Periksa kondisi radiator apakah mampat atau terjadi kebocoran
Angga Raditya
Periksa kondisi radiator apakah mampat atau terjadi kebocoran

Baca Juga: Mesin Overheat Jangan Main Buka Tutup Radiator, Lakukan Langkah Ini

Hal kedua yang perlu diperiksa adalah kondisi fisik radiator apakah kotor atau ada bocor.

"Kalau radiator kotor, itu bisa bikin sirkulasi air mampat dan mesin bisa overheat," terang Willy.

Periksa juga bagian sambungan ke slang radiator, "Cek apakah ada rembesan air atau tidak, kalau ada bocor sebaiknya segera diperbaiki," tutur Joe, sapaannya.

3. Periksa Air Radiator Sebelum Berangkat

"Sebaiknya sebelum berangkat, cek dulu ketinggian air radiator, cukup atau kurang," sambung Willy.

Selain itu pastikan juga tabung water reservoir diisi sebanyak setengah tabung, "Biar air radiator kalau kurang bisa ambil air dari tabung reservoir ini," pungkas Willy.

Editor : Dwi Wahyu R.

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



REKOMENDASI HARI INI

YANG LAINNYA

KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa