Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Mobil Baru 2023

Meluncur Diam-Diam, Honda City Sekarang Dapat Honda Sensing!

Rayhansyah Haikal Wishnumurti - Selasa, 10 Oktober 2023 | 19:20 WIB
Honda City penyegaran rilis diam-diam di Indonesia (9/10).
PT Honda Prospect Motor
Honda City penyegaran rilis diam-diam di Indonesia (9/10).

Selain Honda Sensing, Honda City terbaru juga mendapatkan Walk Away Auto Lock, Rear Seat Reminder, dan MID baru yang sudah mendukung Honda Sensing.

Untuk kenyamanan, Honda City mendapatkan port pengisian ponsel USB Type C untuk penumpang jok baris kedua.

Interior Honda City terbaru.
PT Honda Prospect Motor
Interior Honda City terbaru.

Baca Juga: Toyota Vios Malaysia Harganya Lebih Murah dari City Termahal, Tapi...

Ubahan lainnya yang terlihat di Honda City adalah desain gril depan lebih segar, lampu kabut LED, lampu depan LED, dan pelek 16 inci alloy baru.

Sisanya? Honda City masih serupa seperti sebelumnya termasuk mesin empat silinder 1.498 cc DOHC i-VTEC bertenaga 119 dk dan bertorsi 145 Nm.

Pilihan transmisinya juga masih sama yaitu otomatis CVT yang menyalurkan tenaga mesin ke roda depan.

Editor : Trybowo Laksono

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



REKOMENDASI HARI INI

Yamaha Aerox Alpha Punya 8 Pilihan Warna, Kyak Gini Tampilannya

KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa