Baca Juga: Cara Pakai Adaptive Cruise Control Chery Omoda 5, Cocok Buat Macet
"Aman, namun pengemudi diminta untuk tetap waspada untuk tetap bisa mengontrol secara penuh mobilnya," sambung Ferdianto.
Fitur Adaptive Cruise Control yang dipadu dengan Low Speed Follow ini juga dilengkapi dengan teknologi radar yang bisa menjaga jarak dengan mobil di depannya.
Namun agar lebih aman digunakan, "Sebaiknya fitur ini digunakan pada kondisi jalanan yang tidak terlalu macet dan lancar," tukas Ferdianto.
Selain itu ketika fitur ini digunakan, pengaturan jarak dengan mobil depan disetel pada jarak terjauh agar memberikan waktu cukup bagi pengemudi untuk bereaksi.
Selain di Honda Sensing, fitur serupa juga terdapat di kompetitor Honda.
Sebut saja seperti Dynamic Radar Cruise Control pada Toyota Safety Sense dan Adaptive Cruise Control pada Advance Driver Assistance System di Chery.
Editor | : | Dwi Wahyu R. |
KOMENTAR