Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

MotoGP India 2023

Ditinggal Gabung LCR Honda, Ducati Merasa Difitnah Johann Zarco

Rezki Alif Pambudi - Jumat, 15 September 2023 | 19:30 WIB
Ducati merasa difitnah Johann Zarco, bagaimana bisa?
Pramac Racing
Ducati merasa difitnah Johann Zarco, bagaimana bisa?

"Kami tak memutuskan dua tahun karena 2025 akan menjadi tahun penting buat kami dan kami harus memikirkan masa depan," sambungnya.

"Dan bahkan tidak bilang '2025 kau balapan Superbike ya', tapi pada 2025 kami akan memutuskannya nanti," ungkap Ciabatti.

Kendati demikian, Ciabatti tidak menampik jika pihaknya punya bayangan bahwa Zarco bisa menjadi penerus Bautista di masa depan.

"Kami memang ingin jika ia tidak bisa menang di MotoGP, ia akan menjadi pembalap pabrikan di Superbike. Superbike memang penting buat Ducati," lanjutnya.

"Kami punya tim dan motor terbaik, jika tidak pun tetap kami harus bersiap mengganti Alvaro yang tidak akan balapan sampai usia 40 tahun. Tapi itu masih mungkin ya, mungkin tidak," jelasnya.

Ducati memang tak bisa memberikan kontrak langsung dua musim.

Namun Zarco akan diberi kesempatan membuktikan dirinya layak untuk bertahan di MotoGP 2025 bersama Ducati.

"Jadi kami bilang, 'Dengarkan kami akan memberikan motor pabrikan Pramac setahun, tapi kau harus membuktikan pada paruh awal musim bahwa kau mampu bertahan di MotoGP'," lanjut Ciabatti.

"Aku tak tahu, tapi ia malah sudah tahu akan dipindah ke Superbike. Oke kalau ia ingin dua musim langsung dengan Honda. Kuacungi jempol, karena itu sulit. Tapi itu keputusannya. Kupikir tawaran Ducati masih lebih baik dari Honda," tegasnya.

Editor : Dida Argadea
Sumber : Paddock-GP.com

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



REKOMENDASI HARI INI

Piston Bisa Bolong, Cek Ini Dulu Sebelum Nyalakan Motor Mogok Usai Terjang Banjir

KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa