Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Teknologi Mobil Listrik

Toyota Hilux Ini Emisinya Cuma Air, Ternyata Pakai Teknologi Ini

Rayhansyah Haikal Wishnumurti - Senin, 11 September 2023 | 21:00 WIB
Toyota Hilux ini mengeluarkan air sebagai polusi.
Toyota Motor Manufacturing UK
Toyota Hilux ini mengeluarkan air sebagai polusi.

GridOto.com - Toyota Hilux extra cab ini cuma mengeluarkan air sebagai emisinya, ternyata sudah menggunakan teknologi canggih ini.

Yup, Toyota di Inggris baru saja mengungkap prototipe Toyota Hilux yang sudah dibekali teknologi hidrogen.

Prototipe Toyota Hilux hidrogen ini dikembangkan bersama mitra konsorsium yang terdiri dari Ricardo, European Thermodynamics Limited, D2H Advanced Technologies, dan Thatcham Research.

Hilux bertenaga hidrogen ini juga disokong oleh pembiayaan dari Pemerintah Inggris lewat Advanced Propulsion Centre.

"Tim proyek telah mewujudkan sebuah kerja yang sangat baik dalam waktu singkat, dari membuat area pembangunan prototipe hingga menyelesaikan kendaraan pertama," kata Richard Kenworthy, Managing Director Toyota Motor Manufacturing UK.

Toyota Hilux prototipe hidrogen ini memakai teknologi mobil listrik hidrogen dari Toyota Mirai.
Toyota Motor Manufacturing UK
Toyota Hilux prototipe hidrogen ini memakai teknologi mobil listrik hidrogen dari Toyota Mirai.

Baca Juga: Toyota Rangga Concept Diperkenalkan, Eksistensi Hilux Single Cabin Terancam

"Dana dari Pemerintah Inggris memungkinkan kami untuk tidak hanya mengembangkan kendaraan baru dalam waktu cepat, tapi juga meningkatkan skill tim-tim kami untuk menggarap teknologi hidrogen," tambah Kenworthy.

Kalau melihat dari eksterior, Hilux prototipe hidrogen ini tidak lebih dari Hilux extra cab memakai striping serupa dengan GR Yaris H2 Concept.

Namun ketika bodi extra cab tersebut 'dihilangkan,' terlihat jelas bahwa Hilux prototipe ini mengambil arah yang sedikit berbeda.

Editor : Trybowo Laksono

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



REKOMENDASI HARI INI

YANG LAINNYA

KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa