GridOto.com - Berikut ini cara beli rangka motor di bengkel resmi Honda atau AHASS.
Beberapa hari terakhir banyak postingan soal rangka keropos dan patah yang diposting pemilik motor di media sosial.
Jika kalian salah satunya dan tidak yakin untuk melakukan perbaikan di rangka yang rusak, kalian bisa ajukan klaim garansi jika kesalahan ada pada produksi.
Namun, jika masa garansi sudah lewat atau kerusakan rangka karena kesalahan sendiri, ternyata bengkel resmi Honda atau AHASS juga menjual rangka pengganti.
Baca Juga: Rangka Honda CB150R Lawas Sempat Viral Gampang Patah, Bagaimana Generasi Barunya?
Untuk pembelian rangka motor ini tentu tidak bisa sama seperti membeli part fast moving yang mudah dilakukan.
Karena berhubungan dengan identitas motor seperti adanya nomor rangka, ada persyaratan khusus untuk membeli rangka di bengkel resmi.
Sebelum beli rangka eSAF di AHASS sebaiknya kalian siapkan beberapa berkas berikut ini.
"Siapkan KTP, juga fotokopi KTP dan STNK," ucap Sapari selaku Kepala Bengkel AHASS Kawi kepada GridOto.
Baca Juga: Rangka Motor Keropos Masih Aman Diperbaiki? Ahli Rangka Sarankan Ini
Editor | : | Mohammad Nurul Hidayah |
KOMENTAR