Sedangkan untuk headlight bisa dipilih RTD by Rayton A66 maupun A95 yang memiliki penerangan lebih tinggi serta titik cahaya terfokus.
Baca Juga: Mobil Baru Volkswagen Touareg Dapat Facelift, Lampunya Banyak Banget!
"Misal untuk tipe ekonomis-standard, di harga 150 ribuan dengan build quality standard dan watt yang rendah di 22 watt. Lalu untuk tipe super kita memiliki range harga di 250 hingga 300 ribuan. Sementara untuk tipe premium di 400 ribuan dan ultra premium diharga tidak lebih dari 800 ribuan,” terang Tommy lagi.
Dengan harga yang terbilang ramah kantong, ternyata Rayton tetap memberi garansi 1 tahun, dimulai dari lampu RTD pertama kali dipasang.
"Garansi produk saja, tapi tidak untuk garansi error dalam pemasangan, seperti ada modifikasi penambahan tambah sulam kabel di luar ketentuan SOP pemasangan dalam buku petunjuk,” jelasnya menandaskan.
Editor | : | Dwi Wahyu R. |
KOMENTAR