Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

MotoGP Inggris 2023

Aduh! Yamaha Kini Mulai Menyesal dengan Kata-kata Sombong Fabio Quartararo

Rezki Alif Pambudi - Kamis, 27 Juli 2023 | 21:20 WIB
Kata-kata sombong Fabio Quartararo bikin Yamaha menyesal
Twitter.com/YamahaMotoGP
Kata-kata sombong Fabio Quartararo bikin Yamaha menyesal

GridOto.com - Setelah krisis performa di MotoGP 2023, Yamaha pelan-pelan mulai menyesali kata-kata sombong Fabio Quarartararo.

Penyesalan tersebut soal lepasnya tim satelit Yamaha di MotoGP 2023, yang sempat diremehkan perannya oleh Fabio Quartararo.

Tahun lalu Fabio Quartararo sempat bilang bahwa Yamaha takkan mendapat masalah apapun, meski bersaing tanpa tim satelit di MotoGP 2023.

Bahkan juara MotoGP 2021 ini menganggap tim satelit malah menyusahkan, karena masukannya sering berbeda dengan tim pabrikan.

"Jika aku bertahan di Yamaha tahun depan dan hanya dengan dua motor saja di grid, tak masalah," ujar El Diablo saat itu, dilansir GridOto.com dari Paddock-GP.

"Karena kami malah kesulitan untuk membuat perbandingan bagus dengan tim kedua kami. Jadi bagiku tim satelit tak mengubah banyak hal," jelasnya.

Kenyataannya, bos tim Yamaha Massimo Meregalli mulai menyadari kerugian hengkangnya tim RNF yang merapat ke Aprilia.

"Tidak punya tim satelit adalah kerugian besar," ujar Meregalli, dilansir GridOto.com dari Motorsport-Total.

Saat pabrikan lain bisa saling berbagi data dengan empat sampai delapan motor, Yamaha hanya punya dua motor saja untuk dibandingkan.

Baca Juga: Cal Crutchlow Resmi Ambil Bagian di MotoGP Jepang 2023, Langsung Pakai Livery Spesial Nih

"Kami 100 persen bekerja sendiri. Pabrikan lain bisa saling berbagi ke tim satelit. Mungkin tiap tim berkontribusi 25 persen," lanjut pria Italia ini.

"Jika berbicara soal ban, pabrikan lain bisa berbagi pekerjaan soal pemilihan ban, tapi kami tak bisa. Ini satu contoh saja, tapi sialnya memang begitu," jelasnya.

Sebagai bentuk penyesalan, Meregalli memastikan kubunya akan segera berjuang mencari tim satelit.

"Kami tak ingin kehilangan tim satelit dan kami pasti akan mencari tim satelit kami di masa depan," sambung pria yang akrab disapa Maio ini.

"Untuk 2024 belum, karena seluruh tim sudah punya kontrak sampai 2024. Tapi di awal musim depan, kami akan langsung memulai diskusi soal itu," jelasnya.

Ada beberapa tim yang menjadi incaran utama Yamaha untuk dijadikan tim satelitnya di MotoGP 2025.

Namun dari semua, VR46 Racing Team menjadi incaran utama karena hubungan baik dengan Valentino Rossi.

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



REKOMENDASI HARI INI

Polisi Amankan Pengemudi Truk Tronton Imbas Tabrak Pemotor di Slipi

KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa