Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Fitur Sederhana Yamaha Tenere 700 Bikin Bandel di Medan Off-Road

Rangga Kosala - Minggu, 23 Juli 2023 | 15:30 WIB
Yamaha Tenere 700 jadi motor adventure tangguh di medan off-road
F. Yosi/Otomotif
Yamaha Tenere 700 jadi motor adventure tangguh di medan off-road

GridOto - Sebagai motor adventure modern, biasanya bertabur fitur-fitur canggih yang menunjang berkendara di medan off-road. 

Namun, jika diperhatikan fitur yang ada di Yamaha Tenere 700 tergolong basic, apalagi jika dibandingkan dengan rivalnya seperti Aprilia Tuareg 660 dan Honda XL750 Transalp.

Dimulai dari lampu, headlamp Tenere 700 menggunakan 4 buah LED dengan proyektor plus tambahn DRL (Daytime Running Light) LED di bagian bawahnya.

Lampu Yamaha Tenere 700 pakai LED proyektor 4 buah dan windshield tinggi
Aant/Otomotif
Lampu Yamaha Tenere 700 pakai LED proyektor 4 buah dan windshield tinggi

Bersama dengan headlamp, lampu rem juga pakai LED, sedangkan keempat lampu sein (depan-belakang) untuk Tenere 700 versi basic ini masih bohlam halogen.

Sebagai info, Yamaha Tenere 700 yang masuk ke Indonesia melalui importir umum PT Enduro Republik Indonesia (ERI) terbagi jadi dua tipe, tipe basic dan top spec. Karena baru tipe basic yang masuk ke sini, jadi fitur-fitur yang kita cek baru tipe tersebut.

Pada panel instrumen pakai layar monokrom tanpa warna dengan layout layar berdiri, beda dengan motor pada umumnya yang tiduran.

Informasi yang disajikan ada takometer model bar yang posisinya juga berdiri, dengan petunjuk kecepatan terlihat besar di tengah.

Yamaha Tenere 700 Versi basic pakai panel instrumen monokrom model berdiri
Aant/Otomotif
Yamaha Tenere 700 Versi basic pakai panel instrumen monokrom model berdiri

Baca Juga: Yamaha Tenere 700 Mengaspal di Indonesia, Harga Hampir Setengah Miliar

Editor : Dimas Pradopo

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



REKOMENDASI HARI INI

Gampang Dikemudikan, Segini Harga Mobil Bekas Toyota Agya Matic November 2024

KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa