Sayangnya mengingat ia memiliki harga yang lebih murah, ada beberapa fitur Innova HyCross yang tidak didapatkan Invicto.
Pertama adalah fitur integratif Toyota Safety Sense (TSS) yang terdiri dari Dynamic Radar Cruise Control, Lane Trace Assist, Rear Cross Traffic Alert, Blind Spot Monitor, Pre-Collision System, dan Auto High Beam.
Baca Juga: Fitur Mobil Baru Suzuki Invicto Hampir Setara Innova Zenix Termahal?
Fitur Advanced Driver Assistance Systems (ADAS) ini memungkinkan pengemudi HyCross berkendara lebih nyaman dengan teknologi semi otonom.
Selain fitur ADAS, Invicto juga tidak mendapatkan sistem audio JBL 9 speaker dan fungsi ottoman pada captain seat.
Meskipun kekurangan beberapa fitur, Suzuki Invicto masih menyuguhkan banyak fitur kenyamanan untuk pengemudi dan penumpang.
Sebut saja Invicto sudah dapat jok elektris, head unit 10,1 inci dengan Apple CarPlay dan Android Auto, instrumen digital, panoramic sunroof, dan Suzuki Connect.
Editor | : | Trybowo Laksono |
KOMENTAR