Dalam satu lap saja, Miller langsung bisa merangsek empat posisi dan penampilannya semakin bersinar saat pembalap lain mendapat masalah.
Andrea Dovizioso dan Valentino Rossi jadi korban trek licin kala itu, yang membuat Miller melenggang nyaman ke depan hingga mendekati Marc Marquez.
Tanpa beban dan tekanan, Miller tampil all out dan memenangkan duel dengan Marquez hingga akhirnya menang balapan.
Pembalap yang segera menjadi ayah ini bahkan sempat melakukan wheelie saat melewati garis finis.
Selebrasi tak berhenti di situ, karena Miller melakukan selebrasi 'shoey' yang dianggap tidak pantas oleh bos Honda saat itu, Livio Suppo.
Miller juga dikabarkan sempat menggelar pesta besar hingga minum-minum dan akhirnya dikasih hukuman denda oleh Livio Suppo.
Suppo mengaku bahwa hukuman itu diberikan sebagai peringatan agar Miller tak menyia-nyiakan bakatnya dengan kebanyakan minum.
Kira-kira apakah kejutan yang akan diberikan Miller di MotoGP Belanda 2023 akhir pekan ini? Kita lihat saja.
Editor | : | Dida Argadea |
KOMENTAR