GridOto - Biar sah disebut sebagai moge alias motor gede, SYM MaxSYM TL dibekali dengan mesin multisilinder berkapasitas besar.
Sebagai sumber penggerak MaxSYM TL menggendong mesin 4 langkah 2 silinder segaris DOHC 8 katup, injeksi, berpendingin cairan dengan transmisi CVT tapi penggerak akhirnya rantai.
Jadi posisi CVT ada di sisi kanan mesin seperti TMAX atau kalau motor kecil di Honda Revo AT atau Yamaha Lexam, kemudian ada poros ke sisi kiri tempat terpasang gir sebagai penggerak akhir.
Kapasitasnya 465 cc didapat dari bore x stroke 65 x 70 mm.
Tenaga maksimal diklaim mencapai 40,2 dk di putaran mesin 6.750 rpm dan torsi maksimal 42,5 Nm di putaran 6.250 rpm.
Yang unik dari kedua silinder keluar dua leher knalpot berdampingan dan baru menyatu di silincer.
Suara mesin dan knalpotnya empuk dan merdu! Beneran kayak moge sob!
Hanya saja karena posisi leher knalpotnya cukup keluar, ketika kaki kanan turun jadi akan terasa hangat. Jadi kalau sedang merayap di kemacetan, yang turun cukup kaki kiri saja.
Bagaimana karakter mesinnya? Saat tarikan awal sangat responsif meski mesin menggerung tinggi dulu seperti kopling slip atau per kopling sentrifugal keras.
Baca Juga: Intip Barisan Fitur Matik 2 Silinder 500 cc, Ini Dia SYM MaxSYM TL
Editor | : | Dimas Pradopo |
KOMENTAR