Mirip varian hybrid lainnya, Yaris HYBRID 130 menggunakan mesin tiga silinder siklus Atkinson berkapasitas 1.490 cc.
Mesin ini mampu menghasilkan tenaga 68 kW atau 91 dk dan torsi puncak 120 Nm.
Baca Juga: Tahu Enggak, Ini Toyota Yaris Superman yang Dibuat Sangat Terbatas
Tapi dengan motor listrik yang lebih oke, HYBRID 130 kini mengeluarkan tenaga kombinasi 96 kW atau 128 dk.
Sebagai informasi tambahan, motor listrik HYBRID 130 itu memiliki torsi puncak 185 Nm meski tidak disebutkan berapa tenaganya.
Untuk konsumen yang ingin Yaris Hybrid dengan harga lebih terjangkau, Toyota masih menyediakan HYBRID 115.
Meski tenaganya tidak seoke HYBRID 130, varian HYBRID 115 diklaim memberikan konsumsi BBM sampai 24,39 km/l.
Editor | : | Trybowo Laksono |
KOMENTAR