Fitur keselamatannya juga sudah lumayan, karena dibekali rem cakram dengan sistem ABS dan Traction Control.
Bagian windshield-nya juga dapat diatur tinggi-rendah secara manual, mirip dengan Honda ADV 160.
Jialing Bobcat 150T memiliki tinggi jok hanya 760 mm, artinya lebih rendah 20 mm dari Honda ADV 160.
Untuk bobotnya berada di angka 142 kg, sedikit lebih berat dibandingkan Honda ADV 160 yang berbobot 133 kg.
Mengutip dari Greatbiker.com, Jialing Bobcat 150T ditawarkan di pasar Cina dengan harga 13.980 Yuan atau sekitar Rp 29,6 jutaan (kurs 1 Yuan = Rp 2,122.09 per 26 Mei 2023).
Harga ini lebih terjangkau jika dibandingkan dengan Honda ADV 160 yang dijual mulai Rp 36,2 juta OTR Jakarta per Mei 2023.
Editor | : | Dida Argadea |
Sumber | : | Greatbiker.com |
KOMENTAR