Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

OTOMOTIF Choice 2023

Ini Pilihan Bohlam LED Buat Motor Matic dan Bebek, Tinggal Tancap

Isal - Kamis, 18 Mei 2023 | 12:20 WIB
Pilihan Bohlam LED tinggal tancap
Diolah dari berbagai sumber
Pilihan Bohlam LED tinggal tancap

Autovision

Selain Aspira, brand lampu asal Bandung, Autovision juga menyediakan lampu LED tinggal colok buat motor matic maupun motor bebek.

Ada dua jenis bohlam LED buat motor matic keluaran Autovision yaitu Nitro dan Oxy.

Baca Juga: Bohlam Halogen Upgrade Pakai LED, Perhatikan 3 Faktor Ini Biar Optimal

"Perbedaan bohlam LED M5 Autovision Nitro dan Oxy ada pada chip yang digunakan," sahut Firly dari Autovision.

"Kalau bohlam LED Autovision OXY pakai COB (Chip On Board), sedangkan yang tipe Nitro pakai High Power SMD (Surface Mounted Device)," tambahnya saat dihubungi terpisah pada Senin (15/05/2023).

Menurut Firly perbedaan chip pada bohlam LED mempengaruhi terangnya sinar yang dihasilkan.

"Lebih terang dan lebih fokus bohlam LED tipe Nitro," jelas Firly.

Bohlam Autovision Oxy
Autovision
Bohlam Autovision Oxy

Baca Juga: Bohlam Halogen Upgrade Pakai LED, Perhatikan 3 Faktor Ini Biar Optimal

Selain itu, bohlam LED Autovision Oxy maupun Nitro tersedia yang tipe kombo.

"Tipe kombo itu dapat menghasilkan dua warna, lampu dekatnya berwarna putih, sedangkan lampu jauhnya berwarna kuning," ungkap Firly.

"Baik bohlam LED Autovision Oxy maupun Nitro aman untuk kelistrikan AC maupun DC," jelasnya.

Soal harga, ternyata bohlam LED Autovision dibanderol lebih murah dari bohlam LED yang ditawarkan oleh Aspira.

Bohlam LED Autovision Nitro
Autovision
Bohlam LED Autovision Nitro

Baca Juga: Autovision LED Headlight Carbon LX Rilis di IIMS 2023, Segini Harganya

"Harga untuk bohlam LED Autovision Oxy Rp 35.000, sedangkan yang tipe Nitro Rp 48.000," tutupnya.

Nah, itu tadi beberapa pilihan bohlam LED tinggal colok yang cocok buat motor matic dan motor bebek.

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



REKOMENDASI HARI INI

Piston Bisa Bolong, Cek Ini Dulu Sebelum Nyalakan Motor Mogok Usai Terjang Banjir

KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa