Perbedaan lainnya terdapat pada pilihan mesin yang mana Ranger spek Amerika Serikat hanya tersedia dalam mesin bensin saja, tidak ada diesel.
Pada saat peluncuran, konsumen bisa memilih Ranger dengan mesin empat silinder turbo EcoBoost berkapasitas 2.261 cc.
Baca Juga: Tenaga Toyota Hilux GR Sport VS Ford Ranger Raptor, Lebih Kuat Mana?
Mesin ini mampu menghasilkan tenaga 270 dk dan torsi puncak 420 Nm yang disalurkan ke roda belakang atau sistem penggerak empat roda.
Untuk transmisi, Ford hanya menyediakan pilihan transmisi 10-percepatan otomatis saja untuk Ranger.
Nah nantinya, konsumen juga bisa memiliki Ford Ranger dengan mesin V6 twin turbo EcoBoost berkapasitas 2.694 cc.
Mesin V6 ini mampu menghasilkan tenaga 315 dk dan torsi 542 Nm yang disalurkan ke pilihan penggerak serupa dengan mesin 2.300 cc.
Editor | : | Trybowo Laksono |
KOMENTAR