Ford mengklaim F-150 Lightning bisa berakselerasi 0-100 km/jam dalam waktu kurang dari 5 detik dan bisa menarik trailer seberat 3.493 kilogram.
Soal baterai, F-150 Lightning spek Norwegia mendapatkan baterai Lithium-ion berkapasitas 98 kWh.
Baca Juga: Ford Mustang Mach-E Spek Inggris Dapat Fitur Ini, Bisa Nyetir Sendiri!
Baterai tersebut diklaim memberikan jarak tempuh sejauh 386 kilometer sesuai dengan standar Environmental Protection Agency (EPA).
Namun yang impresif dari baterai F-150 Lightning adalah pengisian daya yang diklaim bisa dicas dari 15% sampai 80% dalam waktu 39 menit saja.
Belum lagi baterainya bisa dipakai untuk menyalakan perangkat elektris eksternal lewat fitur Pro Power Onboard.
Membahas fitur, F-150 Lightning spek Norwegia juga dilengkapi layar SYNC 4A, wireless Apple CarPlay dan Android Auto, dan Pro Trailer Backup Assist.
Ford menyebut F-150 Lightning Lariat Launch Edition tersedia untuk konsumen Norwegia dalam jumlah terbatas.
Editor | : | Trybowo Laksono |
KOMENTAR