Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Usung Desain ala Motor Cruiser, Banyak Fitur Unggulan di CFMoto 250 CL-X

Muhammad Farhan - Jumat, 7 April 2023 | 17:05 WIB
Review CFMoto 250 CL-X
Aant/Otomotif
Review CFMoto 250 CL-X

GridOto.com - Mengusung desain ala motor aliran cruiser, inilah fitur unggulan yang dibenamkan pada CFMoto 250 CL-X.

Khas motor kekinian, semua lampu di 250 CL-X tentu saja sudah pakai LED lengkap serta punya DRL di bagian headlamp.

Pancaran sinarnya tergolong terang dan fokus saat kondisi malam hari, sementara sorot lampu rem punya model bergaris tebal yang berkesan mewah.

Melirik bagian setang, terdapat panel instrumen digital berisi info spidometer dengan angka besar, serta takometer, odometer, tripmeter dan fuelmeter.

Tampilan panel instrumen digital CFMoto 250 CL-X
Aant/Otomotif
Tampilan panel instrumen digital CFMoto 250 CL-X

Ditambah info suhu mesin, voltmeter, jam, konsumsi bensin real dan rata-rata, avg speed, riding mode, dan indikator lampu-lampu.

Membahas riding mode, 250 CL-X memiliki dua pilihan yaitu Eco dan Sport yang bisa dipilih pakai tombol yang ada di setang kiri.

Tombol tersebut berada di antara tombol lampu jauh-dekat, klakson, sein dan lampu dim.

Sedangkan untuk setang kanan lebih simpel, hanya ada saklar engine cut off yang menyatu dengan starter dan tombol hazard.

Masuk ke bagian kaki-kaki, bagian depan terpasang suspensi upside down ukuran 37 mm.

Editor : Dimas Pradopo

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



REKOMENDASI HARI INI

Penampakan Mobil Listrik Firefly Dari Nio, Lampu Mirip Kamera iPhone

KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa