Untuk saat ini, pihaknya tengah menyelesaikan jalur jalan nasional di depan exit tol dan penyelesaian gerbang tol.
"Kalau untuk jalannya kita sudah siap dan itu kita kejar, pada periode mudik Lebaran itu target kita selesai," ucap Edi.
Setelah itu, pihaknya hanya tinggal melakukan finishing kekurangan yang ada, tapi untuk keseluruhan jalur utama jalan tol, dipastikan Edi sudah selesai.
"Ya paling tinggal finishing yang kekurangan-kekurangannya aja nanti, tapi untuk utamanya udah kelar," pungkasnya.
Artikel ini telah tayang di TribunJabar.id dengan judul Dua Jalur Tol Bocimi Seksi 2 di Sukabumi Siap Dipakai untuk Mudik dan Libur Idulfitri 2023
Editor | : | Muhammad Ermiel Zulfikar |
Sumber | : | TribunJabar.ID |
KOMENTAR