Dipadu transmisi semi otomatis 4 percepatan, tenaganya sebesar 9,8 dk @7.500 rpm dengan torsi maksimum 10 Nm @6.250 rpm.
Baca Juga: Honda Vario 125 Terbaru Meluncur di Malaysia, Warnanya Berani Beda
Fitur sisanya masih sama, seperti lampu full LED, panel instrumen semi digital, smartkey system, dan sistem ABS single channel.
Sisanya juga enggak ada perubahan, seperti sistem rem kaliper 1 piston di depan dan belakang tromol.
Dengan suspensi depan teleskopik dan belakang ganda khas motor bebek, dengan velg 17 inci dibalut ban ukuran 70/90-80-90.
Tinggi joknya 780 mm dengan kapasitas tangki bensin sebesar 3,7 liter dan bobot seberat 110 kg.
Untuk pasar Jepang, Honda Super Cub C125 2023 dilepas dengan harga setara Rp 50,5 jutaan.
Sebagai perbandingan, harga Honda Super Cub C125 di Indonesia saat ini Rp 76,689 juta OTR Jakarta.
Itu setara CBR250RR tipe SP yang dijual Rp 75 jutaan OTR Jakarta. Wow, benar-benar bebek sultan ya!
Editor | : | Dimas Pradopo |
KOMENTAR