Tapi dengan sematan dua motor listrik, CR-V e:HEV mampu menyemburkan tenaga kombinasi 204 dk dan torsi 371 Nm.
Tentu sebagai varian RS, CR-V e:HEV spek Thailand memiliki tampilan sporty dengan desain fascia dan pelek agresif.
Baca Juga: Honda CR-V Hybrid Ini Bukan Sembarang CR-V, Tenaganya Buas Banget!
Soal fitur, Honda Thailand menyebut CR-V dan CR-V e:HEV terbaru sudah dilengkapi fitur Advanced Driver Assistance Systems (ADAS) Honda Sensing.
Lalu kalau melihat sedikit lebih teliti, Honda juga sudah menyematkan LaneWatch di CR-V terbaru.
Sayangnya Honda Thailand masih belum mengungkap harga dan varian lengkap CR-V generasi terbaru.
Editor | : | Trybowo Laksono |
KOMENTAR