Sementara untuk aspal sirkuitnya sendiri masih cukup baik, walaupun terlihat genangan air namun mayoritas berada di luar racing line.
Di luar infrastruktur, pihak panitia lokal juga menitikberatkan persiapan dari tim marshal sebagai hal yang sangat penting jelang Formula E Jakarta 2023.
Apalagi, ini merupakan kali pertama Indonesia menyelenggarakan dua seri Formula E dalam satu akhir pekan.
"Pastinya jadi tantangan utamanya bagi tim marshal, karena hampir 400 orang itu harus bekerja dari Jumat hingga Minggu dari pukul tujuh pagi hingga lima sore," ujar Ananda Mikola, yang kini menjabat sebagai pimpinan Organizing Committee Jakarta e-Prix dalam kesempatan yang sama.
"Mereka harus terus siap dan konsisten mengerjakan semua yang diinstruksikan oleh Race Control, tapi dengan pengalaman tahun lalu saya optimis kami bisa melewatinya dengan baik," imbuhnya.
Di luar sisi teknis, pihak Jakpro mengatakan bahwa mereka akan melakukan aktivitas pemasaran pada beberapa bulan ke depan.
Termasuk untuk pengumuman alur pembelian dan harga tiket, serta program pendukung seperti hiburan yang akan ditampilkan di luar balap.
"Untuk harga tiket masih kami persiapkan matang-matang, dan akan kami umumkan di lain waktu yang akan datang," tutup Iwan.
Editor | : | Eka Budhiansyah |
KOMENTAR