"Buat saya motor adalah hobi dan hidup saya," ucapnya.
Ia mengaku cocok bergabung dengan HOG Anak Elang Jakarta Chapter lantaran menurutnya manajemen touring komunitas ini terbilang rapih dan suasana yang dibangun sangat menyenangkan sehingga membuatnya betah ikut touring.
Bahkan ia mengaku sudah sering sekali mengikuti touring ke beberapa kota.
"Saya sudah sampai di titik Nol Sumatera itu dua kali sama Lampung, Medan dan Padang. Jadi sudah 5 kali ke Sumatera, sementara Bali sekitar 6 kali dan solo touring ke Jogja," bebernya.
Terkait dengan kesibukannya sebagai dosen, Maria mengatakan bahwa ia kerap membawa kuda besi tersebut ke kampus.
"Biasanya kalau kelas Offline saya bawa motor ke Kampus, dari Bintaro ke Undira (Universitas Dian Nusantara) Tanjung Duren, Jakarta Barat," kata Maria.
Sebagai seorang Dosen Maria pun tak sungkan untuk memberikan tips berkendara aman bagi para lady biker.
"Untuk berkendara supaya aman itu pertama perhatikan fisik, kedua emosi dimana pemikiran kita harus seimbang, karena jika tidak seimbang emosi gampang terpengaruh," tutupnya.
Editor | : | Eka Budhiansyah |
KOMENTAR