Baca Juga: United E-Motor Jual Motor Listrik Murah, Tempuh 80 Km Sekali Cas
Disalurkan ke roda belakang pakai rantai, terdapat fitur Regeneratif yang mampu mengisi ulang baterai secara otomatis saat motor melaju di turunan.
Sedangkan baterai pakai tipe swap dari LG Energy, dengan spek lithium 48V 2EA yang bawaannya sudah terpasang sebanyak 2 buah.
Fiturnya lengkap, ada keyless system, parking brake, 2 USB port, 3 riding mode dan reverse serta panel instrumen digital TFT dengan koneksi smartphone.
Pilihan riding mode yang tersedia ada Eco yang punya jarak tempuh paling jauh, diklaim tembus hingga 110 km dalam kondisi 2 baterai terisi penuh.
Sementara mode Smart menjadi 100 km dan mode Sport mencapai 80 km, namun punya top speed yang diklaim bisa mencapai 110 km/jam.
Melihat kaki-kakinya, terpasang suspensi depan teleskopik yang dipadu suspensi belakang ganda dengan setelan preload.
Untuk pengereman pakai rem cakram dengan kaliper rem 2 piston di kedua roda, dengan roda depan ukuran 110/70-14 dan belakang 130/70-13.
Soal tempat penyimpanan ada laci dengan cover di dek depan dan bagasi jok yang muat menyimpan helm, dan tinggi jok 765 mm dengan bobot seberat 270 kg.
Masih sekedar dipamerkan, namun informasinya harga United E3 bakal dijual Rp 120 juta sudah termasuk 2 baterai dan charger.
Serta nantinya juga bakal tersedia pilihan berlangganan baterai, dengan estimasi harga jual lebih murah yaitu Rp 75 juta.
Editor | : | Dimas Pradopo |
KOMENTAR