GridOto.com – Delapan tahun sepak terjang mobil Cina di Indonesia terus merangsek maju.
Kiprahnya tak bisa lagi dipandang sebelah mata.
Jika dulu hanya segelintir, kini makin lama makin banyak bermunculan baru.
Setelah dipelopori Wuling dan DFSK kemudian diikuti MG (Morris Garage) dan terbaru Chery.
Hebatnya dalam waktu relatif singkat, mobil-mobil Cina tersebut berhasil merebut hati konsumen.
Pangsa pasarnya mulai berkembang terutama menyasar konsumen yang ingin alternatif selain merek-merek Jepang.
WULING
Wuling bermain strategi harga terjangkau dibarengi fitur melimpah.
Awal kemunculannya menyasar segmen bawah dan terlihat lebih fokus menggarap pasar daerah.
Lahirlah Wuling Confero, MPV yang dibanderol mulai Rp 150 jutaan.
Editor | : | Bimo Aribowo |
KOMENTAR