Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Aksi Pengemudi Toyota Fortuner Rusak Honda Brio Satya Jadi Sorotan, Mahfud MD Colek Polri

Dia Saputra - Senin, 13 Februari 2023 | 13:27 WIB
Menko Polhukam, Mahfud MD turut komentari aksi pengemudi Toyota Fortuner rusak Honda Brio Satya di Jalan Senopati.
Twitter.com/Mahfud MD
Menko Polhukam, Mahfud MD turut komentari aksi pengemudi Toyota Fortuner rusak Honda Brio Satya di Jalan Senopati.

Merasa kesal, pengemudi Honda Brio Satya sempat memberikan isyarat lampu, tetapi pelaku tidak langsung menepi.

Lalu saat sampai di depan Apotek Potenza, pelaku akhirnya mau menepi untuk menemui korban.

Namun pelaku malah merusakkan Brio Satya milik korban menggunakan senjata yang dibawanya.

Bahkan pelaku juga sempat menabrakkan Fortuner miliknya ke Honda Brio Satya milik korban.

Kabid Humas Polda Metro Jaya Kombes Pol Trunoyudo pun memberi penjelasan terkait konflik yang jadi sorotan ini.

"Kasus ini sudah dilaporkan ke Polres Metro Jakarta Selatan, pada saat kejadian pun Polisi datang dan kemudian mobil Brio warna kuning diantarkan ke Polres Metro Jakarta Selatan untuk melakukan pelaporan yang tentunya apa yang menjadi proses penyelidikan nanti akan disampaikan melalui Polres Metro Jakarta Selatan," kata Kombes Pol Trunoyudo.

Trunoyudo menegaskan, kejadian seperti itu seharusnya tidak perlu terjadi.

Ia pun menghimbau bagi semua pengendara baik itu mobil atau motor untuk saling menghormati satu sama lain ketika sudah berada di jalan raya.

"Tentunya masing-masing saling menghargai dan saling menjaga emosi agar kejadian itu tidak terulang kembali," tambahnya.

Editor : Eka Budhiansyah
Sumber : Twitter.com/Mahfud MD

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



REKOMENDASI HARI INI

Mahasiswa Terancam Hukuman Mati, Bermula Kesepakatan Gadai Motor Rp 8 Juta di Kaki Gunung Salak

KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa