Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Mobil Baru 2023

Sama-sama Hybrid, Mobil Baru Corvette E-Ray Lebih Oke dari 296 GTB?

Rayhansyah Haikal Wishnumurti - Selasa, 24 Januari 2023 | 19:56 WIB
Mobil baru Chevrolet Corvette E-Ray telah diperkenalkan seiring ulang tahun ke-70 Corvette.
Chevrolet
Mobil baru Chevrolet Corvette E-Ray telah diperkenalkan seiring ulang tahun ke-70 Corvette.

Secara kombinasi, Ferrari 296 GTB memiliki tenaga 818 dk yang disalurkan ke roda belakang lewat transmisi 8-percepatan otomatis dual clutch.

Di sisi lain, Corvette E-Ray mendapatkan mesin V8 aspirasi normal 6.162 cc bertenaga 495 dk dan torsi 637 Nm yang menggerakkan roda belakang lewat transmisi 8-percepatan otomatis dual clutch.

Meski tenaganya kalah, Chevrolet Corvette E-Ray dengan penggerak semua roda bisa kompetitif dengan Ferrari 296 GTB.
Chevrolet
Meski tenaganya kalah, Chevrolet Corvette E-Ray dengan penggerak semua roda bisa kompetitif dengan Ferrari 296 GTB.

Baca Juga: Makna Nama Mobil Baru Ferrari 296 GTB, Bahkan Angka Ada Artinya

Berbeda dari 296 GTB yang memiliki motor listrik di antara mesin dan transmisi, Corvette E-Ray memiliki motor listrik penggerak roda depan bertenaga 160 dk dan bertorsi 165 Nm.

Kalau dikombinasikan, Corvette E-Ray memiliki tenaga sistem 655 dk dan torsi 807 Nm.

Di atas kertas, jelas 296 GTB memiliki tenaga kombinasi yang jauh lebih perkasa dari Corvette E-Ray.

Tapi dengan penggerak semua roda, performa Corvette E-Ray memiliki potensi kompetitif dengan 296 GTB.

Editor : Trybowo Laksono

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



REKOMENDASI HARI INI

Kompetisi Berakhir, Ini yang Terjadi pada Motor Bekas MotoGP 2024

KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa