Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Wacana Tol Lingkar Timur-Selatan Solo Ditolak Tegas Bupati Klaten, Kestabilan Pangan jadi Alasan

Ruditya Yogi Wardana - Selasa, 3 Januari 2023 | 16:05 WIB
Setelah proyek Tol Yogyakarta-Solo, Pemerintah mewacanakan adanya proyek Tol Lingkar Timur-Selatan Solo.
Jasa Marga
Setelah proyek Tol Yogyakarta-Solo, Pemerintah mewacanakan adanya proyek Tol Lingkar Timur-Selatan Solo.

Ketiga kecamatan tersebut memang dikenal sebagai lumbung berasnya Kabupaten Klaten.

Mulyani juga menambahkan, total 30 hektare lahan sawah lestari untuk proyek tol ini dirasa terlalu banyak.

Belum lagi area industri, pemukiman dan area lainnya juga sudah berkurang lebih dulu karena proyek Tol Yogyakarta-Solo.

Secara terpisah, Widiyanti selaku Kepala Dinas Ketahanan Pangan dan Pertanian (DKPP) Klaten membenarkan puluhan hektare sawah lestari memang diwacanakan mau dipakai untuk proyek tol itu.

Kendati demikian, wacana tadi belum final sehingga bisa saja mengalami perubahan lagi ke depannya.

"Memang wacananya 30 hektare yang bakal kena, tapi ini kan belum final," ungkap Widyanti.

Ia juga menuturkan, lahan sawah yang akan digerus untuk proyek Tol Lingkar Timur-Selatan Solo memang lahan produktif yang bisa ditanami 2-3 kali setahun.

Kalau sampai lahan seperti ini dipakai untuk pembangunan, jelas luas lahan produktif dan hasil panen beras di Klaten berkurang.

"Satu hektare lahan sawah bisa menghasilkan lima ton gabah kering giling, tinggal dikalikan saja dan dihitung pengurangannya berapa setiap panen kalau lahannya dipakai," jelasnya.

Artikel ini telah tayang di TribunJogja.com dengan judul Pertimbangan Bupati Klaten Sri Mulyani Tak Setuju Pembangunan Jalan Tol Lingkar Timur-Selatan Solo.

 

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



REKOMENDASI HARI INI

Pantesan, Ini Penyebab CVT Motor Matik Bunyi Kasar Mirip Gerinda

KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa