Tanpa pikir panjang, para wisatawan langsung memanggil petugas Damkar sektor Ciawi.
Petugas Damkar sektor Ciawi berhasil mengevakuasi Pajero Sport setelah memakan waktu kurang lebih enam jam.
"Proses evakuasi dilakukan mulai dari 01.30 WIB hingga 06.30 WIB pagi tadi," ungkap Nendri.
Anggota yang diterjunkan ialah enam orang tim Rescue Damkar Mako Cibinong dan tiga anggota Damkar Sektor Ciawi.
Meski berhasil mengevakuasi Pajero Sport, Nendri tak mengungkap berapa kerugian akibat kejadian itu.
Artikel ini telah tayang di TribunnewsBogor.com dengan judul Salah Masukkan Transmisi, Pajero Sport Hitam Nyemplung ke Kolam Renang Vila Puncak Bogor
Editor | : | Fendi |
Sumber | : | TribunnewsBogor.com |
KOMENTAR