Artinya, mereka akan melaju di depan para peserta Superball Run 2022 guna menunjukkan waktu yang sudah berlalu sesuai tiap-tiap kelas yang dilombakan.
"Sementara salah satu line-up kami yaitu MX-5 RF Soul Red Crystal sebagai icon pace car dalam kegiatan Superball Run kali ini," ucap perempuan yang akrab disapa Mita itu.
"Karena MX-5 Miata RF Convertible Coupe sangat cocok bagi pecinta Mazda yang menginginkan mobil dengan aura sporty dan dinamis," imbuhnya.
Sebagai informasi Superball Run yang sudah memasuki tahun ketujuh ini akan digelar empat kategori.
Keempat kategori tersebut antara lain adalah 5 kilometer, 10 kilometer, 21 kilometer, dan 60 kilometer duo.
Rute yang digunakan pada Superball Run 2022 juga dipastikan menanantang bagi para peserta, karena melewati dua flyover sekaligus yaitu flyover Antasari dan Kasablanka.
Editor | : | Dida Argadea |
KOMENTAR