Harry menambahkan ketiga pelaku yang sudah ditangkap, diisinyalir sudah melakukan aksi serupa kepada sopir truk di Jalan Jembatan Dua.
Otomatis tindakan mereka sangat meresahkan sopir truk, apalagi kalau kondisi lalu lintasnya sedang macet.
"Diisinyalir pelaku sudah beberapa kali melakukan aksinya, cukup meresahkan dan sempat viral juga," ujarnya.
Untuk sekarang Unit Reskrim Polsek Metro Penjaringan masih melakukan pengembangan, terkait kasus pemalakan yang sempat viral di media sosial.
Lalu terkait keterangan lebih lanjut dan mendetailnya, disampaikan pada konferensi pers yang rencananya digelar dalam waktu dekat.
"Ini masih kami dalami, lebih lengkapnya saat rilis nanti," pungkas Harry.
Artikel ini telah tayang di TribunJakarta.com dengan judul Viral Pemalakan Sopir Truk di Jembatan Dua Penjaringan, Polisi Tangkap 3 Pelaku Kurang dari 24 Jam.
Editor | : | Fendi |
Sumber | : | Instagram @merekamjakarta |
KOMENTAR