Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Kondisi V-belt Seperti Ini Rawan Putus, Jangan Diabaikan Saat Servis CVT

Isal - Kamis, 17 November 2022 | 08:10 WIB
Kondisi V-belt Seperti Ini Rawan Putus, Jangan Diabaikan Saat Servis CVT
Isal/GridOto.com
Kondisi V-belt Seperti Ini Rawan Putus, Jangan Diabaikan Saat Servis CVT

GridOto.com - V-belt adalah salah satu komponen yang wajib diperiksa saat servis CVT motor matic.

Pemeriksaan v-belt saat servis CVT motor matic umumnya hanya melihat adanya keretakan dan juga kendur.

Ternyata ada satu kondisi v-belt yang rawan putus namun jarang disadari saat servis CVT motor matic, simak artikel ini sampai habis ya.

Seperti kita ketahui, pada bagian dalam v-belt terdapat gerigi yang bentuknya menyerupai huruf V.

Baca Juga: Tips Servis CVT Motor Matic, Ini Penyebab Munculnya Suara Kasar dari Belakang CVT

"Semakin tirus gerigi v-belt, sebenarnya v-belt jadi semakin tipis," ucap Maman Sugiman, Owner bengkel Boim Motor Jaya kepada GridOto saat ditemui beberapa waktu yang lalu (11/22)

Berdasarkan buku panduan CVT yang dikeluarkan Yamaha, bahkan ada alat khusus untuk memeriksa kondisi gerigi v-belt, yaitu v-belt check gauge.

Pada buku tertulis kalau v-belt yang masih bagus antara gerigi berbentuk v dengan v-belt check gauge masih ada jarak.

"Sedangkan v-belt yang rawan putus itu antara v-belt check gauge dengan gerigi v-belt itu tidak ada jarak," lanjut mekanik yang akrab disapa Boim ini.

Berdasarkan buku panduan CVT yang dikeluarkan Yamaha, ada alat khusus untuk memeriksa kondisi gerigi v-belt yaitu v-belt check gauge
Istimewa
Berdasarkan buku panduan CVT yang dikeluarkan Yamaha, ada alat khusus untuk memeriksa kondisi gerigi v-belt yaitu v-belt check gauge

Baca Juga: Tips Servis CVT Honda BeAT, Segini Biaya Ganti Kampas Ganda

"Selain pakai v-belt check gauge bisa dilihat dengan sigmat," tambahnya.

Kalau pakai alat v-belt check gauge atau sigmat, ada v-belt yang belum retak maupun kendur namun harus diganti.

"Karena kondisinya v-belt sudah terlalu tirus, walaupun belum retak namun sudah tipis, jika dibiarkan bisa putus di jalan," tutupnya saat ditemui di Jalan Raya Pabuaran No.1, Bojonggede, Bogor, Jawa Barat.

Tuh, jadi kondisi v-belt yang mulai tirus juga jadi tanda v-belt harus diganti karena rawan putus Sob!

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



REKOMENDASI HARI INI

Harus Tahu, 3 Masalah Ini Sering Muncul di Nissan X-Trail T32

KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa