GridOto.com - Veda Ega Pratama meraih pole position di Hasil Kualifikasi ATC Mandalika 2022 (12/11).
Veda Ega Pratama berhasil mengalahkan pembalap Australia, Carter Thompson di di Hasil Kualifikasi ATC Mandalika 2022.
Hal tersebut lantaran Bestlap milik Veda Ega Pratama dengan catatan waktu 1;43,413 detik tidak bisa dipecahkan atau dipertajam pembalap lain di Hasil Kualifikasi ATC Mandalika 2022.
Carter Thompson pun hanya mampu mencetak bestlap 1;43,609 detik, sehingga selisihnya 0,196 detik dari pembalap Indonesia binaan PT Astra Honda Motor (AHM) itu.
Sebenarnya hasil kualifikasi ini menjadi bestlap Veda Ega yang lebih tajam jika dibandingkan dengan bestlap yang dicetak di sesi FP2 (Jumat, 11/11).
Saat sesi FP2, bocah 13 tahun kelahiran Wonosari, Gunungkidul ini mencetak waktu terbaik 1;44,603 detik.
Itu artinya, anak dari Sudarmono yang juga pembalap Indonesia itu mencetak waktu lebih tajam hampir 1 detik di sesi Kualifikasi Asia Talent Cup Mandalika 2022 ini.
Seolah Veda Ega menegaskan kalau dominasi yang diberikan dirinya sudah terlihat sejak kemarin sesi FP2.
Ya, ketika dirinya memuat jarak 0,8 detik dari Carter Thompson saat itu.
Baca Juga: Jangan Sampai Kelewat, Ini Link Live Streaming Race World Superbike Mandalika 2022
Editor | : | Eka Budhiansyah |
KOMENTAR