Selain mendongkrak tampilannya, ban besar ini juga berdampak positif buat performanya sebagai dirt bike.
Medan tanah berlumpur, pasir pantai, hingga salju pun tak jadi rintangan berarti buat Yamaha BW.
Lewat BW, Yamaha sendiri ternyata memang membidik pasar ATV atau All Terrain Vehicle saat itu.
Yamaha bahkan sampai melahirkan tiga varian untuk seri BW ini.
Yakni Yamaha BW80, Yamaha BW200 dan Yamaha BW350.
Tentu saja, unutk Yamaha BW200 dan BW350, jenis mesinnya pakai jenis mesin tegak layaknya motor sport pada umumnya.
Jadi yang mesinnya tidur cuma Yamaha BW80, dan ia jadi satu-satunya yang menggunakan mesin 2-tak.
Dari tiga tipe itu, Yamaha BW200 adalah yang paling laris hingga membuat Honda ikut-ikutan bikin motor serupa, namanya Honda TR200 Fat Cat.
Nah gimana menurut kamu, Yamaha BW in ikeren enggak sih?
Editor | : | Dida Argadea |
KOMENTAR