Seperti kedua rodanya yang memakai pelek palang enam dari BRT yang tampak sporty.
Selain itu pengeremann depannya dimaksimalkan dengan penggunaan kaliper dua piston dan cakram floating dari Brembo.
Lalu untuk rem belakangnya masih tetap bermodel teromol namun dengan paha rem aluminium yang manis.
Berikutnya demi sisi kenyamanan berkendara yang maksimal, suspensi belakangnya diganti dengan sok Ohlins.
Beres dengan sektor kaki-kaki, bagian mesin Yamaha Jupiter MX 135 ini juga diberikan beberapa ubahan apik.
Sektor mesinnya kini diberikan pemanis berupa leher knalpot titanium dan baut-baut stainless steel.
Terakhir untuk bodi-bodinya bisa dibilang masih standar dengan warna hitam dan silver serta grafis api.
Hasilnya Yamaha Jupiter MX 135 ini jadi tampil semakin manis dan elegan dengan ubahan ringan tadi.
Baca Juga: Yamaha Jupiter MX 135 Tampil Modis, Ubahan Ringan, Andalkan Pelek Palang Tiga
Baca Juga: Ubahan Simpel Sukses Bikin Yamaha Jupiter MX 135 Lebih Keren
Editor | : | Ivan Casagrande Momot |
Sumber | : | 2banh.vn |
KOMENTAR