Lebih mirisnya lagi, oknum polisi tadi sempat merampas handphone milik perekam untuk memastikan video yang direkamnya sudah dihapus sebelum pergi dari lokasi kejadian.
Beberapa hari setelah video diunggah, perekam video sempat dihubungi oleh Polda Jawa Barat.
"Polda Jawa Barat sudah menghubungi saya untuk menanyakan kronologis yang lebih rinci dan berjanji untuk sesegera mungkin memproses beliau," ungkapnya.
Netizen yang melihat video ulah oknum polisi ini pun tak kuasa menahan kegeramannya di kolom komentar.
"Hampir setiap hari kasusnya sama, oknum lagi oknum lagi," tulis akun TikTok @idamastikah.
"Petinggi Polri yang bilang harus direkam kan semua anggota Polri di lapangan," timpal akun TikTok @herbertsimangunsong.
"Itu handphone-nya diminta pak polisi mau ditukar iPhone 13," balas akun TikTok @kangmas_lengcai.
Editor | : | Hendra |
Sumber | : | TikTok @hysyhss |
KOMENTAR