"Pasti butuh waktu lebih lama keringnya, dan hasilnya biasanya tidak sebagus cat oven," terang Dana lagi.
Hal ini karena diakibatkan dari kebersihan sekitar ruangan yang memberikan dampak pada hasil akhir pengecatan.
Baca Juga: Cat Mobil Warna Doff Tidak Bisa Dipoles, Malah Bisa Jadi Mengilap
"Kalau non oven, biasanya tidak steril sehingga di lapisan pernis suka ada debu menempel," bebernya.
Sehingga pernis harus diampelas berulang kali hingga debu atau kotoran benar-benar hilang.
"Tapi ketika diampelas berulang kali, itu kan mengurangi ketebalan pernis, jadi hasilnya kurang glossy," urai pria berpostur langsing ini.
Sedangkan cat oven, "Karena steril, ampelas pernisnya pasti cuma sedikit, jadi hasilnya lebih glossy dibandingkan non oven," pungkas Dana.
Meski begitu, hasil cat non oven juga mempunyai kualitas yang baik meskipun butuh pengerjaan lebih lama.
Editor | : | Dwi Wahyu R. |
KOMENTAR