"Sedangkan v-belt Gates Powerlink bisa digunakan hingga 25 ribu sampai 30 ribu km pemakaian," tambahnya.
Meski begitu, ada syarat yang harus dipenuhi agar umur pemakaian v-belt Gates Powerlink lebih panjang dari v-belt bawaan motor.
"Usia pemakaian v-belt Gates Powerlink bisa sampai 25 ribu sampai 30 ribu km asalkan pemilik rajin servis dan bersihkan area CVT," ungkap Yudi.
"Soalnya mau pakai v-belt dari bahan apapun kalau enggak pernah servis CVT akan memperpendek usia pemakaiannya," tutupnya saat ditemui di Senayan, Jakarta Pusat.
Tuh, jadi beberapa v-belt aftermarket yang terbuat dari bahan Etyhlene Propylene Diane Rubber (EPDM) memang bisa punya usia pakai yang lebih panjang.
Namun, tetap perhatikan perawatannya juga saat servis CVT Sob!
Editor | : | Mohammad Nurul Hidayah |
KOMENTAR