"Ini butuh sinergi dari seluruh jajaran Forkopimda, tanpa kolaborasi dengan jajaran instansi vertikal kami tidak akan mampu," ungkapnya.
Letkol Inf Beni Asman pun menerima dengan senang hati hibah kendaraan yang diberikan Pemkot Mojokerto.
"Kendaraan ini akan sangat bermanfaat terutama untuk Babinsa di Kota Mojokerto," tutur Letkol Inf Beni Asman.
Menurutnya, kendaraan hibah ini dapat mendukung operasional terutama dalam pengamanan teritorial hingga tingkat kelurahan.
Ia juga berpesan ke anggotanya agar merawat kendaraan operasional ini secara maksimal.
Dengan begitu kendaraan bisa digunakan secara maksimal selama menjalankan tugas di lapangan.
"Tentu ini sangat membantu karena Kota Mojokerto ini tidak terlalu besar tapi sangat padat dan jalannya kecil-kecil," lanjutnya.
Artikel ini telah tayang di Surya.co.id dengan judul Wali Kota Ning Ita Serahkan Hibah Kendaraan Operasional ke Dandim 0815 Mojokerto
Editor | : | Hendra |
Sumber | : | Surya.co.id |
KOMENTAR