Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

F1 Italia 2022

Kutukan Sirkuit Monza Berlanjut, Turut Bantu Max Verstappen Raih Kemenangan di F1 Italia 2022

Muhammad Rizqi Pradana - Senin, 12 September 2022 | 19:10 WIB
Kemenangan Max Verstappen di F1 Italia 2022 seperti dibantu kutukan sirkuit Monza nih, ini maksudnya.
twitter/redbullracing
Kemenangan Max Verstappen di F1 Italia 2022 seperti dibantu kutukan sirkuit Monza nih, ini maksudnya.

Seperti yang sobat GridOto tahu, Daniel Ricciardo pun menjadi korban dari ‘kutukan’ di Sirkuit Monza pada F1 Italia 2022 kemarin.

Bertengger di P8 di penghujung balapan, kebocoran oli membuat Daniel Ricciardo terpaksa memarkirkan McLaren MCL35 miliknya di sisi lintasan hanya lima lap sebelum akhir balapan.

Transmisi mobil yang tidak bisa dipindahkan ke netral serta posisi yang cukup jauh dari escape road, membuat marshal tidak bisa memindahkan mobil dengan cepat.

Race Director pun mengerahkan Safety Car, agar alat berat bisa dikerahkan untuk memindahkan mobil Ricciardo dengan aman.

Sempat dikhawatirkan mengancam Verstappen, periode Safety Car yang berlangsung hingga akhir balapan malah membantu mengamankan kemenangan pembalap Belanda tersebut di tanah para Tifosi.

Apakah ‘kutukan’ Sirkuit Monza akan berlanjut dengan Max Verstappen pada F1 Italia 2023? Kita tunggu sama-sama.

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



REKOMENDASI HARI INI

SUV Listrik Chery J6 Launching di GJAW 2024, Body Aluminium, Harga Cuma Segini

KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa