Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Toyota Kirim Pemenang e-Motorsport Toyota Gazoo Racing (TGR) GT Cup 2022 ke Tingkat Asia dan Global

Fendi - Rabu, 7 September 2022 | 15:30 WIB
Para pemenang kompetisi e-Motorsport Toyota Gazoo Racing (TGR) GT Cup 2022 Indonesia
PT TAM
Para pemenang kompetisi e-Motorsport Toyota Gazoo Racing (TGR) GT Cup 2022 Indonesia

Pertarungan tidak kalah seru di Rookie Class.

Kevin Qadri Kurniawan Ma’ruf tampil sebagai pemenang, Niko Falah kedua dan Dean Putro Dewanto ketiga.

Pengunjung acara juga bisa mengikuti  babak final kompetisi e-Motorsport Toyota Gazoo Racing (TGR) GT Cup 2022 Indonesia
PT TAM
Pengunjung acara juga bisa mengikuti babak final kompetisi e-Motorsport Toyota Gazoo Racing (TGR) GT Cup 2022 Indonesia

Menurut Marketing Director PT Toyota-Astra Motor (TAM), Anton Jimmi Suwandy, kompetisi ini untuk mengembangkan skill dan bakat atlet e-Motorsport Indonesia agar dapat bersaing di level yang lebih tinggi yaitu Asia dan global.

“Perjuangan tidak berhenti di sini. Mari kita siapkan segala sesuatunya bersama-sama untuk dapat mengharumkan nama Indonesia di Asia dan Global Finals mendatang,” kata Anton Jimmi Suwandy dalam siaran pers PT TAM yang diterima GridOto.com.

“Kami akan full support seluruh persiapan yang dibutuhkan oleh Top 3 Champion di Rising Star Class untuk melanjutkan kompetisi ke tingkat Asia Finals pada bulan Oktober 2022,” ucap Marketing Director PT Toyota-Astra Motor (TAM), Fumitaka Kawashima yang hadir di acara final ini.

“Kami harap para atlet e-Motorsport dapat tampil maksimal dan menjadi juara sehingga dapat mengibarkan bendera Indonesia hingga Global Finals di bulan November 2022,” ujarnya.

Editor : Fendi

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



REKOMENDASI HARI INI

Jazz Biang Maut, Vios, Karimun, Scoopy dan Avanza Hancur Beruntun di Sukabumi

KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa