Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Cocok Jadi Honda Win Reborn? Motor Baru Ini Tampil Klasik Pakai Mesin Bebek

Muhammad Farhan - Minggu, 11 September 2022 | 15:00 WIB
Tampak belakang Haojin BX110
newmotor
Tampak belakang Haojin BX110

Baca Juga: Beredar Motor Baru Jiplakan Honda Monkey 125, Detail Mewah Dijual Murah

Secara teknis, mesinnya berkapasitas 110 cc SOHC berpendingin udara namun telah menggunakan sistem injeksi dan kopling semi-otomatis.

Selain itu, panel instrumennya sudah full digital dan pakai lampu LED tapi hanya untuk bagian stoplamp yang keduanya berbentuk persegi panjang.

Haojin BX110 tersedia versi semi trail, mirip Honda Win 100
newmotor
Haojin BX110 tersedia versi semi trail, mirip Honda Win 100

Untuk pengereman, di depan sudah pakai rem cakram dengan sistem ABS meski di belakang masih rem tromol.

Pakai formula serupa Honda Win, Haojin BX110 juga ditawarkan dalam pilihan versi standar dan semi trail.

Versi standar pakai velg 17 inci depan belakang dan ban biasa, sedangkan versi semi trail pakai velg 18 inci di depan dengan ban tahu.

Perbedaan lain yang terlihat adalah versi semi trail pakai sepatbor depan panjang bahan plastik, sedangkan versi biasa pakai sepatbor pelat.

Kemudian versi semi trail dapat behel belakang yang juga berfungsi sebagai bracket barang, dimana versi biasa tampil polos.

Sayangnya spesifikasi lengkap seperti figur tenaga, bobot, tanggal rilis hingga harganya belum diketahui.

Editor : Dimas Pradopo

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



REKOMENDASI HARI INI

Terawat Sampai Dilelang, Selama Ini Mobil dan Motor Sitaan KPK Menginap di Rupbasan Dewi Sartika

KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa