Namun, dengan pori-pori lebih besar bisa bikin throttle body (TB) lebih cepat kotor karena kotoran yang kecil bisa lolos dari filter udara.
"Kalau throttle body mulai kotor, tarikan mesin bisa berat dan boros bensin. Selain itu, kita juga harus rutin cek kebersihan filter udaranya sebagai perawatan," tambah Agus.
"Kalau perawatannya sebetulnya simpel, membersihkan filter udara berbahan kawat bisa dilakukan dengan direndam saja di air bersih sampai kotorannya turun," ungkapnya.
"Sebisa mungkin jangan disikat, karena kalau disikat sembarangan filter udara ini bisa robek dan akhirnya tidak bisa dipakai lagi," wantinya.
Sebelum dipasang kalian juga wajib keringkan dulu filter udaranya, bisa dengan dijemur atau disemprot angin tapi jangan terlalu kuat.
"Jadi perawatannya tidak ribet sebetulnya, tapi dengan catatan kalau ganti filter udara aftermarket ini baik filter udara dan juga throttle body harus rutin dibersihkan," tutupnya.
Baca Juga: Harga BBM Naik Lagi, Ini Tips Cara Berkendara Irit dari Bos Yamaha
Editor | : | Mohammad Nurul Hidayah |
KOMENTAR