"Dalam kondisi macet, karena kampas rem terus menekan malah membuat cakram bergelombang," ungkap Ahmadi.
"Permukaan cakram bergelombang, saat pengereman akan terasa bergetar," sambungnya.
Masalah lain yang timbul akibat piston kaliper rem macet adalah potensi gagal ngerem.
Selain gerak piston kaliper rem yang macet terus menekan bisa juga malah tidak bisa menekan plat kampas rem.
Baca Juga: Ganti Kampas Rem Mobil Bekas Pakai Brembo, Ini Pilihan dan Harganya
"Injakan pedal rem harus lebih kuat agar pengereman bisa bekerja karena tekanan hidrolik yang terhambat piston kaliper yang sulit bergerak," terang Ahmadi.
Bisa juga karena piston kaliper rem yang sulit menekan, kampas rem habis sebelah.
"Antara satu sisi piston kaliper rem yang lancar yang hanya bisa menekan kampas rem, tidak seimbang keausan kampas remnya," papar Ahmadi.
Editor | : | Dwi Wahyu R. |
KOMENTAR