Oleh karena itu dibutuhkan slang radiator dengan kekuatan yang lebih baik.
Tujuannya untuk menghindari slang radiator pecah saat temperatur air radiator sangat tinggi.
Baca Juga: Video Baru Otoman, Oli Diesel, Radiator Coolant, dan Parfum Baru
"Jika diperhatikan, slang radiator aftermarket memiliki anyaman benang nylon lebih banyak sebagai reinforce atau penguat," tambahnya.
Bahan karet yang digunakan juga lebih tahan panas dan lebih kuat.
Slang radiator aftermarket sudah sangat lumrah digunakan pada mobil balap.
Mobil balap memiliki temperatur kerja air radiator di atas rata-rata mobil biasa.
"Sebenarnya dipakai pada mobil biasa juga boleh-boleh saja kok, bisa mempercantik area mesin pastinya," tutup Davin.
Editor | : | Dwi Wahyu R. |
KOMENTAR